MIN 3 Muara Enim Berita Wali Kelas 1B Berikan Materi Pelajaran Tentang Pengertian Tayamum

Wali Kelas 1B Berikan Materi Pelajaran Tentang Pengertian Tayamum

Muara Enim, Humas

Wali kelas IB Srilinawati,S.Pd.I hari ini memberikan materi pelajaran dikelasnya tentang pengertian tayamum.Jumat (31/3)

Tayamum adalah bersuci menggunakan debu. Tayamum dapat dilakukan ketika terpaksa tidak ada air untuk bersuci.Ada air tetapi hanya sedikit.Air hanya cukup untuk minum,atau karena sakit parah.

Srilinawati menambahkan penjelasannya “bahwa tayamum ini boleh dilakukan ketika kita safar yaitu melakukan perjalanan jauh untuk kebaikan,”terangnya.

Tampak seluruh siswa dikelas ini memperhatikan penjelasan Srilinawati dengan penuh antusias. Komunikasi dua arah jelas terlihat. Siswa yang kurang mengerti tentang tayamum ini akan dijelaskan ulang oleh gurunya sampai siswa tersebut mengerti.

Srilinawati mengatakan” penyampaian materi tayamum ini penting dilakukan untuk menambah pengetahuan siswa bahwa untuk menyucikan diri itu dapat dilakukan dengan cara wudhu dan tayamum.(RH)

7 Likes

Author: admin-3min