VISI, MISI, DAN TUJUAN MADRASAH
Visi
Berakhlak Mulia, Berprestasi, Peduli Lingkungan dan Menguasai Teknologi Informasi (TI)”
Misi
- Membina pengamalan ibadah berdasarkan Al-Qur’an dan hadits
- Membina prilaku yang sopan, santun, disiplin dan bertanggung jawab
- Mewujudkan lulusan yang dapat bersaing di sekolah lanjutan
- Mewujudkan prestasi dibidang akademik
- Mewujudkan prestasi dibidang non akademik
- Membina prilaku hidup bersih dan sehat.
- Menjalin kerja sama dengan masyarakat dan berbagai lembaga untuk pencapaian pendidikan yang berkualitas.
- Mewujudkan sekolah adiwiyata
- Mewujudkan sekolah Ramah Anak
- Mewujudkan pembelajaran yang berbasis Teknologi Informasi (TI)
Tujuan
Tujuan pendidikan dasar secara umum adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.
Secara khusus tujuan pendidikan di MIN 3 Muara Enim adalah
- Dapat mengamalkan ajaran agama hasil proses pembelajaran dan kegiatan pembiasaan;
- Meraih prestasi akademik maupun non akademik minimal tingkat Kabupaten Muara Enim;
- Menguasai dasar-dasar ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai bekal untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi;
- Menjadi madrasah pelopor dan penggerak di lingkungan masyarakat sekitar;
- Menjadi madrasah yang diminati di masyarakat