MIN 3 Muara Enim Berita Wali Kelas 1a Ajak Siswa Sambut Bulan Ramadhan

Wali Kelas 1a Ajak Siswa Sambut Bulan Ramadhan

Tanjung Raman, Humas

Wali Kelas 1a, Heti Fatriah, S.Pd.I. mengajak siswa menyambut bulan Ramadhan dengan penuh semangat. Kegiatan ini disampaikan Heti Fatriah pada kegiatan Muhadhoroh. Heti menjelaskan keutamaan berpuasa dan syarat berpuasa pada bulan Romadhon. Jumat (17/3).

“Kita memasuki akhir dari bulan sya’ban artinya tidak akan lama lagi kita akan menyambut bulan Ramadhan. Marilah kita sambut bulan ramadhan ini dengan semangat. Agar kita melaksanakan ibadah dengan baik di bulan ramadhan kelak.” Ucap Heti Fatriah.

Heti mengajak siswa untuk khusuk beribadah di bulan Ramadhan nanti. Heti mengingatkan siswa untuk menyambut bulan ramadan ini dengan suka cita. Heti juga mengajak siswa untuk mempersiapkan diri agar mengerjakan ibadah dengan baik.

Heti juga mengingatkan siswa syarat-syarat berpuasa dan hal-hal yang akan membatalkan puasa. Heti mengatakan kepada siswa yang belum kuat untuk beribadah puasa untuk tidak makan dan minum di hadapan orang yang berpuasa. Karena hal ini akan mengganggu orang yang berpuasa.

Heti juga memberi semangat kepada siswa kelas 1,2 yang belum di wajibkan berpuasa untuk ikut berpuasa. Heti mengatakan jika siswa sendiri kecil terbiasa berpuasa maka hingga besarpun siswa tidak akan mau meninggalkan ibadah wajib di bulan romadhon ini. (NR)

10 Likes

Author: admin-3min