MIN 3 Muara Enim Berita Guru Kelas 2B Ajarkan Kreativitas Siswa Melalui Tulisan

Guru Kelas 2B Ajarkan Kreativitas Siswa Melalui Tulisan

Muara Enim, Humas

Guru kelas 2B,Neti Astuti,S.Pd.I hari ini mengajak siswa berkreativitas menulis Surah Al A’diyat di buku tulis masing-masing. Jumat (7/10)

Menulis surah Al A’diyat adalah untuk memenuhi tugas PTS Mulok yang harus dilaksanakan. Siswa tidak hanya diajarkan menulis dalam bahasa Indonesia, tetapi juga dalam bahasa Arab.

Tampak siswa bersemangat membuka jus amma masing-masing mencontoh tulisannya, dan menuliskan kembali di buku tulis.Neti membimbing siswa yang belum bisa.

Neti mengatakan”baca tulis Al-Qur’an sangatlah penting untuk diPelajari, sebagai penguat mata pelajaran agama Islam,sebagai pengajaran keterampilan membaca dan menulis Al Qur’an dan sebagai pedoman hidup peserta didik,sehingga memiliki karakter yang bernafaskan Al Qur’an.(RH)

10 Likes

Author: admin-3min