MIN 3 Muara Enim Berita MIN 3 Muara Enim Gelar Upacara Peringati Hardiknas Tahun 2024

MIN 3 Muara Enim Gelar Upacara Peringati Hardiknas Tahun 2024

Muara Enim , Humas

Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun ini diwarnai dengan semangat dan kekompakan di MIN 3 Muara Enim.Madrasah ini menggelar upacara megah untuk memperingati Hardiknas. Kamis (2/5).

Upacara tersebut dihadiri oleh seluruh siswa, guru dan staf MIN 3 Muara Enim. Acara dimulai pukul 7.30 Wib di lapangan madrasah.

Kepala MIN 3 Muara Enim, Bapak Drs.Juniar dalam sambutannya menyampaikan pidato dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi, serta menambahkan pentingnya peran pendidikan dalam membentuk generasi penerus bangsa yang unggul dan berdaya saing tinggi. “Kita harus terus memperjuangkan pendidikan yang berkualitas agar anak-anak kita menjadi generasi yang mampu bersaing di tingkat global,” ujarnya.

Diharapkan, dengan semangat Hardiknas yang membara ini, MIN 3 Muara Enim dapat terus menjadi lembaga pendidikan yang berperan aktif dalam mencetak generasi penerus bangsa yang cerdas dan berkarakter.(RH)

3 Likes

Author: admin-3min